Sabtu, 2 November 2024

Kemenag Malut Ingatkan Netralitas ASN di Tahun Politik

Kakanwil Kemenag Malut saat acara pembinaan ASN di Halbar (Foto: Marwan/Kaidahmalut)

HALBAR, KAIDAH MALUT – Kepala Kanwil Kemenag Maluku Utara, Amar Manaf, mengingatkan kepada para ASN tidak terlibat politik praktis.

Hal itu disampaikan melalui kegiatan Pembinaan ASN dan non ASN lingkungan Kemenag Halmahera Barat.

“Khusus bagi Aparatur Sipil Negara Kementerian Agama untuk tidak ikut serta berpolitik praktis dalam pemilihan kepala daerah 2024,” kata Amar, Kamis, 09 Maret 2023.

ASN punya kewajiban untuk memilih, tetapi bukan untuk berkampanye.

“Karena itu agar ASN menjadi pedoman dan panutan buat masyarakat,” ucapnya.

ASN jangan terjebak dalam soal politik individu atau pun politik identitas.

“Sudah pasti yang calon ini mempunyai latar belakang yang berbeda, baik itu budaya, etik, bahkan berbeda agama,” jelasnya.

Amar menegaskan ASN jajaran Kemenag di Malut yang terlibat politik praktis akan diberi sanksi.

“Itu sungguh tidak mencerminkan sikap netralitas ASN sesungguhnya,” tukas dia. (*)