Sabtu, 19 April 2025

Isu Pergantian Sekda Ternate, Wali Kota: Yang Bilang Siapa?

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman (Foto: Iksan/Kaidahmalut)

TERNATE, KAIDAH MALUT – Isu pergantian Sekretaris daerah (Sekda), Jusuf Sunya yang mencuat belakangan ini, menjadi perbincangan hangat di Lingkungan Pemerintah Kota Ternate.

Ini pun menjadi sorotan Dosen Fisip UMMU, Sahroni Hirto. Ia menegaskan bahwa pergantian jabatan Sekda bukanlah hal yang mudah.

Butuh waktu untuk proses pergantiannya. Sejumlah tahapan seperti PIM I, II, III dan juga asessmen harus dilalui.

Meski begitu, Wali Kota sebagai pimpinan penilai kinerja tidak serta merta menggantikan posisi Sekda, kecuali yang bersangkutan bermasalah atau memiliki kinerja buruk.

Terpisah, Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman saat ditemui, Kamis, 09 Maret 2023 enggan berkomentar lebih.

“Nanti tunggu saja,” kata Tauhid.

“Yang bilang pergantian siapa? Kalau bilang beredar, jangan dulu,” sambungnya.

Sebagai pimpinan, pastinya Wali Kota tahu betul kinerja bawahannya. Begitu pula dengan penilaian atas kinerja Sekda Kota Ternate.

“Nanti ada tim penilaian, nanti kita lihat dari tim. Semua sama akan dievaluasi,” tukasnya. (*)