Jumat, 26 Juli 2024

Diduga Korsleting Kabel, 1 Unit Angkot Hangus Terbakar di Jalan Raya Labuha

Satu unit angkot terbakar di jalan raya Labuha/Foto : Bahrudin Sajim (Kaidahmalut)

HALSEL, KAIDAH MALUT – Satu unit mobil angkutan kota (Angkot) hangus terbakar di jalan raya kompleks Habibi, Desa Labuha, Kecamatan Bacan, Halmahera Selatan, Maluku Utara, sekira pukul 12.30 WIT pada Jumat, 22 April 2022.

Diduga mobil angkot merek Suzuki Futura warna biru dengan nomor polisi DG 1006 PU, terbakar lantaran korsleting kabel.

Supir angkot, Andrian Ode (27 tahun) saat dikonfirmasi mengaku, api berasal dari bagian belakang mobil.

“Saya matikan mesin mobil lalu langsung cabut kepala Accu tiba-tiba api membesar dan menjalar ke bagian lainnya hingga semua hangus terbakar,” terangnya.

Beruntung dalam kejadian naas tersebut tidak memakan korban jiwa.

“Alhamdulillah saat itu tidak ada penumpang karena penumpang sudah turun di pasar, jadi pas kebakaran hanya saya sendiri,” jelas pemuda asal Desa Tembal ini.

Sementara itu, Kasat lantas Polres Halsel, IPDA Riko Ibrahim saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut.

Riko menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi bahwa mobil penumpang tersebut, terbakar ketika sedang mencari penumpang dari arah kompleks Habibi menuju pasar ikan lama. Tiba-tiba dalam perjalanan, mobil tersebut mengeluarkan percikan api.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut dan saat ini barang bukti sementara masih berada di TKP dan kerugian material yang dialami sekitar Rp50 juta,” tandas Riko.*