Sabtu, 19 April 2025

Utamakan Tangki Rakitan, SPBU di Halmahera Barat Dikeluhkan Nelayan

SPBU Togola Wayoli, Halmahera Barat (Marwan/Kaidahmalut)

“Yang tangki rakitan ini setelah beli, dorang (mereka) pindahkan pertalite ke galon baru masuk lagi untuk beli baru,” sambunya.

Mirisnya lagi, kata Wempi, ada oknum anggota polisi yang sering membeli BBM menggunakan mobil dengan tangki rakitan.

Wempi dan nelayan yang ada di Kecamatan Ibu berharap agar pemda setempat, bisa secepatnya menyelesaikan persoalan yang dialami nelayan. Sebab, lanjut dia, melaut merupakan mata pencairan utama mereka.

Terpisah, pengawas SPBU Togola, Herlina Baluang saat diwawancarai menegaskan, pihaknya tetap memberikan BBM kepada nelayan, sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

“Kalau nelayan tetap kami layani, tetapi harus tunjukan bukti seperti kartu nelayan dan juga rekomendasi dari pemerintah,” tegasnya

Ia juga mengaku, petugas SPBU kerap mendapati pembeli yang mengatasnamakan nelayan. Sehingga, dengan begitu pihaknya selalu selektif pelayanan.

“Karena banyak pembeli yang tidak memiliki kartu nelayan tapi ada surat rekomendasi itu. Kalau saya layani nanti akan juga ditegur, jadi harus disertai bukti lengkap supaya kami tahu bahwa mereka itu benar-benar seorang nelayan,” terang dia.

Herlina pun tak menampik jika ada oknum polisi yang sering membeli BBM menggunakan tangki rakitan.

“Iya benar tapi kapasitas tangkinya sama seperti tangki standar,” tukasnya. (*)