Senin, 17 Februari 2025
Tikep  

ADD Terlambat, DPMD Tidore: Rekomendasi 6 Desa Belum Diterbitkan

Ilustrasi penyaluran dana desa (Istimewa/Kaidahmalut)

TIDORE, KAIDAH MALUT – Plt Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kota Tidore Kepulauan, Zulkifli Ohorella menanggapi persoalan penyaluran Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2024 Kota Tidore Kepulauan yang terlambat dicairkan.

Menurut Zulkifli yang juga Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kota Tidore Kepulauan itu, ada 6 desa di daratan Oba yang belum diterbitkan rekomendasi ADD-nya. Desa tersebut di antaranya Desa Akeguraci, Maitara Utara, Maitara Selatan, Koli, Kosa dan Desa Beringin Jaya.

“Untuk Desa Koli dan Kosa dipastikan besok rekomendasinya sudah dapat dikeluarkan, karena sudah menyampaikan persyaratan ke PMD,” jelas Zulkifli saat dikonfirmasi media ini, Senin, 25 Maret 2024 malam.

Sementara itu, sambung dia, untuk Desa Akeguraci dan Marekofo dalam tahapan penyelesaian penginputan dan posting APBDes di Siskeudes. Sedangkan Maitara Selatan dan Maitara Utara, masih dalam upaya koordinasi.

“Kami sudah berupaya komunikasi ke dorang (mereka) tapi sampai saat ini belum merespons. Saya sudah perintahkan Kabid Iswan, untuk upayakan terus komunikasi dan koordinasi dengan Kades Maitara Utara dan Selatan, agar bisa cepat tuntaskan soal ini. Kalau desa cepat, tentu DPMD juga lebih cepat terbitkan rekomendasi ADD,” tandasnya. (*)