Selasa, 26 November 2024
Tikep  

Pemkot Tidore Gandeng Flimty Menuju Target Zero Stunting

PT Anugerah Inovasi Makmur Indonesia dan Wali Kota Tidore Kepulauan usia pembahasan kerjasama soal produk Flimty (Ist/Kaidahmalut)

TIDORE, KAIDAH MALUT – PT Anugerah Inovasi Makmur Indonesia bekerjasama dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, terkait produk minuman pengganti makanan bagi ibu hamil dan balita, Flimty.

Flimty adalah hasil olahan asli dari Indonesia, yang telah mengantongi izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sejak tahun 2018.

“Produk ini berbentuk minuman, yang bisa dikonsumsi oleh semua, tidak hanya ibu hamil dan anak-anak. Produk ini adalah pengganti makanan yang memiliki tinggi protein,” kata Perwakilan PT Anugerah Inovasi Makmur Indonesia, Novi Thedora usai pertemuan dengan Wali Kota Tidore Kepulauan, Capt Ali Ibrahim, Jumat 10 November 2023.

Novi menjelaskan, kasiat dalam satu sachet Flimty bisa menggantikan satu kali makanan berat dalam sehari. Produk ini mengandung tinggi protein dan tinggi serat.

“Jadi tanpa makan nasi dan lauk, kita sudah bisa merasa kenyang dengan mengkonsumsi satu sachet Flimty,” jelasnya.

Bentuk kerjasama ini, bertujuan agar masyarakat terutama ibu hamil, menyusui, balita dan anak-anak bisa merasakan kasiat produk kesehatan tersebut.

Produk ini nantinya akan didistribusikan melalui Puskesmas yang tersebar Kota Tidore Kepulauan.

“Dan pada bulan Oktober 2023 lalu, itu sudah dikirim kurang lebih sebanyak 450 dus Flimty. Jadi bagi masyarakat yang mau mendapatkan produk ini, bisa datangi Puskesmas terdekat untuk dibagikan,” ujarnya.

Kerjasama ini juga merupakan program intervensi Flimty (dengan produk Flimeal), dengan melakukan penelitian kepada calon ibu hamil dan calon pengantin yang beresiko stunting di Kota Tidore kepulauan.

Tujuannya, agar dapat menurunkan angka stunting di Kota Tidore Kepulauan, sesuai dengan target yang diharapkan.
Total bantuan program untuk Tidore, kurang lebih Rp1 miliar.

“Semoga program ini dapat membantu meredakan dampak sosial kepada calon ibu hamil di Kota Tidore Kepulauan, sehingga mampu mencapai target zero stunting di tahun 2024 nanti,” pungkasnya.

Seementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tidore Abd Majid Do M. Nur mengaku, kehadiran program ini berkaitan dengan pelaksanaan Hari Nusantara yang akan dilaksanakan pada bulan Desember 2023 mendatang.

“Ada 8 puskesmas yang akan dijadikan lokus, untuk pemberian intervensi dari produk Flimty,” timpalnya.

Terpisah, Wali Kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim mengapresiasi kehadiran PT Anugerah Inovasi Makmur Indonesia. Apalagi, kata Wali Kota, kehadiran produk ini membantu Pemerintah Kota Tidore dalam upaya penurunan stunting.

“Pemerintah Kota Tidore sangat konsen dengan masalah stunting. Saya dan Wakil Wali Kota sudah memberikan pengakuan di depan petinggi-petinggi kami di Jakarta, kalau tahun depan itu targetnya Kota Tidore zero dari angka stunting. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan peran dari semua sektor dan tatanan masyarakat,” tambah Ali.

Atas nama Pemerintah Kota Tidore dan seluruh masyarakat tentunya menyampaikan terima kasih kepada PT Anugerah Inovasi Makmur Indonesia, Lab Patologi Klinik Universitas Makasar dan Tim Peneliti Flimty, yang sudah konsen soal masalah stunting di Tidore. (*)