Selasa, 26 November 2024

Jalan Raya Depan Masjid Kesultanan Ternate Ditempel Semen

Jalan di depan masjid Kesultanan Ternate (Angga/Kaidahmalut)

TERNATE, KAIDAH MALUT – Pengguna jalan di Kota Ternate keluhkan jalan raya yang berlubang di Kelurahan Soa Sio, Ternate Utara.

Jalan daerah tepatnya di depan masjid Kesultanan Ternate, terdapat beberapa lubang yang berpotensi, membahayakan warga yang melintas jalan tersebut.

Rahman (40 Tahun) salah seorang warga di Ternate yang berprofesi tukang ojek mengaku, sering melintasi jalan tersebut, bahkan ia pernah terperosok ke lubang yang berdiameter 30 sampai 40 centimeter itu.

Apalagi kata dia, kalau malam hari dengan kondisi jalan yang tidak begitu terang.

Amatan Kaidah Malut, kondisi saat ini jalan berlubang sudah ditempel semen.

“Jalan ini sudah lama berlubang. Mulai dari ujung Indomaret sampai lewat masjid Kesultanan, itu lubang banyak. Kalau malam agak remang-remang, kadang jarak pandang itu kurang dan sudah berapa kali saya hampir jatuh gara-gara lubang itu,” keluh Rahman, Rabu, 31 Mei 2023.

Sementara salah satu warga di Kelurahan Soa Sio mengatakan, jalan tersebut ditempel lantaran inisiatifnya sendiri.

“Karena saya tinggal tepat di areal tersebut jadi saya ada sisa semen pekerjaan proyek, lalu saya tempel jalan yang berlubang itu,” kata pria paruh baya yang enggan menyebutkan namanya itu.

Ia bilang, sejak jalan tersebut ditempel, belum ada pihak kelurahan maupun dinas terkait yang datang mengecek kerusakan jalan itu.

Sementara Kepala Dinas PUPR Kota Ternate Rus’an M. Nur Thaib menjelaskan, jalan daerah yang terletak di jalan raya Kelurahan Soa Sio itu akan diperbaikki tahun depan.

“Insya Allah itu masuk prioritas dinas dan diusulkan pada APBD tahun 2024. Itu pekerjaannya pemeliharaan sampai di Benteng Oranje,” jelas Rus’an.

Selain di lokasi tersebut, PUPR juga akan melakukan pemeliharaan di beberapa ruas jalan lainnya. Salah satunya di jalan Kalumata.

“Itu sesudah lampu merah sampai di Tugu Makugawene. Itu rencana juga mau pemeliharaan sekitar 3 kilometer. Ada juga jalan tengah Salero. Dan ini jadi perhatian kami tetapi sesuaikan dengan pagu anggaran,” pungkasnya. (*)