TERNATE, KAIDAH MALUT – Kepala Pelaksana Satgas Penanggulangan Covid-19 Kota Ternate, M Arif Gani, mengatakan, saat ini jumlah penduduk di Kota Ternate yang sudah mengikuti vaksinasi tahap pertama baru 25 persen atau sebanyak 53.094 orang.
Sedangkan yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua 23.131 dan vaksinasi dosis ketiga 143, dari total sasaran 151.689 jiwa.
Untuk SDM Kesehatan, lanjut dia, berjumlah 1.664 orang, vaksinasi tahap pertama 2.171 orang atau 130.5 persen, vaksinasi tahap dua 1.652 orang atau 99.3 persen, dan tahap tiga 143 orang atau 8,6 persen.
Sementara untuk petugas publik, sambung Arif, berjumlah 23.038 orang yakni, vaksinasi tahap satu 20.237 orang atau 88,0 persen dan vaksinasi tahap dua 12.361 orang atau 53,7 persen.
“Untuk lansia berjumlah 10.582 orang diantaranya vaksinasi tahap pertama 1.290 atau 12.2 persen dan vaksinasi tahap dua 776 persen atau 7,3 persen,” jelasnya, Kamis, 29 September 2021.
Arif menambahkan, vaksinasi masyarakat umum dan rentan berjumlah 95.683 orang, vaksinasi tahap pertama mencapai 26.847 orang atau 28.1 persen dan vaksinasi tahap dua 7.709 orang atau 8,1 persen.
Dan untuk remaja berjumlah 20.722 orang, yang mengikuti vaksinasi tahap satu 2.509 orang atau 12.1 persen dan vaksinasi tahap dua 621 orang atau 3,0 persen.*