Senin, 25 November 2024

Kerugian Bencana Angin Kecang di Halbar Capai Ratusan Juta

HALBAR, KAIDAH MALUT – BPBD Halmahera Barat, Maluku Utara, mencatat kerugian sementara bencana yang akibat angin kencang, pada Selasa, 14 Februari 2023 lalu.

Data kerugian sementara tercatat di Kecamatan Jailolo, Jailolo selatan, Kecamatan Sahu, dan kecamatan Sahu Timur.

“Ini berdasarkan laporan warga karena rata-rata rumah mereka terbuat dari seng dan kayu,” kata Sofyan Aswad, Anggota Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Halbar Selasa, 21 Februari 2023.

Sebanyak 35 rumah rusak dan satu pohon tumbang di ruas Jalan Sidangoli. Kerugian capai Rp250 juta.

8 unit rumah yang sudah didata dan saat ini tinggal menunggu laporan Kepala Desa RTB.

“Laporan lagi dari Kepala Desa RTB ada rumah yang rusak akibat hujan dan angin kencang, maka itu ada tambahan lagi,” ucapnya.

Berikut data rumah rusak sementara oleh BPBD Halbar:

  1. Kecamatan Jailolo rusak 4 unit rumah di Desa Guaemaadu, 2 unit rumah Desa Bobanehena,1 unit rumah Desa Saria,1 unit rumah Desa Gamlamo, 1 unit rumah Jalan Baru, 2 unit rumah Desa Akediri, 2 unit rumah Desa Kuripasai, 1 unit rumah Desa Tedeng. Kemudian satu pohon tumbang di ruas jalan Jailolo-Sidangoli di desa Bukumatiti.
  2. Kecamatan Jailolo selatan 1 unit rumah.
  3. Kecamatan Sahu rusak 2 unit rumah di desa Jarakore, 8 unit rumah di RTB, 2 unit rumah Desa Susupu.
  4. Kecamatan Sahu timur 5 Unit Rumah Desa Golagokusuma, 7 rumah Desa Sidodadi. (*)
Penulis: Marwan MansurEditor: Redaksi