TIDORE, KAIDAH MALUT – Sisa 11 hari menuju pencoblosan pemilihan legislatif DPRD Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Sarmin Mustari salah satu caleg PDI Perjuangan menggelar kampanye terbuka di Kelurahan Dokiri, Kecamatan Ternate Selatan.
Kampanye tatap muka dihelat, Sabtu 03 Februari 2024 malam yang dihadiri Ketua DPD PDI Perjuangan Maluku Utara, Muhammad Sinen, Ketua Dewan Kehormatan DPC PDI Perjuangan Tidore Kepulauan, Capt. Ali Ibrahim, Ketua DPC PDI Perjuangan Tidore Kepulauan, Ahmad Laiman.
Ribuan simpatisan dan pendukung membanjiri kampanye tersebut.
Sarmin Mustari merupakan caleg PDIP dengan nomor urut 04, untuk daerah pemilihan III (tiga) yang meliputi Kecamatan Tidore Selatan dan Tidore Utara.
Dalam orasi politiknya, Sarmin meminta warga Kelurahan Dokiri untuk memilih dirinya pada pemilihan umum, yang jatuh pada 14 Februari 2024.
“Kalau warga Dokiri percayakan saya untuk duduk di kursi DPRD Kota Tidore Kepulauan, maka di tanggal 14 Februari nanti coblos Sarmin Mustari nomor 4,” ajaknya.
Dalam kampanye itu pula, Sarmin mengingatkan kepada seluruh warga Kelurahan Dokiri, bahwa PDI Perjuangan adalah partai penguasa di Pemerintahan Kota Tidore Kepulauan. Olehnya itu, dengan dirinya maju sebagai caleg dapil 3, dirinya berharap kepercayaan masyarakat, bisa diberikan kepadanya. Sehingga, apapun yang menjadi kebutuhan warga di dapilnya bisa terserap dengan baik, ketika menjadi anggota dewan nanti.
Apalagi, hubungan kedekatannya dengan penguasa terbilang cukup baik. Sehingga hal itu pula menjadi alasan dirinya untuk memperjuangkan dapil 3, khususnya Kelurahan Dokiri. (*)