HALTENG, KAIDAH MALUT – Kecelakaan beruntun terjadi di kawasan pertambangan PT IWIP, Lelilef, Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara, Sabtu, 02 April 2022.
Insiden naas tersebut terjadi sekira pukul 07.00 WIT, tepatnya di areal persimpangan smelter L dan smelter K.
Berdasarkan informasi yang diperoleh malut.kaidah.id, tabrakan beruntun melibatkan 3 unit dump truck dan 1 unit dutro.
Diduga kecelakaan terjadi lantaran, salah satu karyawan bernama Sulfani Alfaeni yang mengendarai dump truck bermuatan nickel ore, dengan kecepatan yang tinggi melaju dijalan agak menurun dan tiba-tiba mengalami rem blong.
Akhirnya, Sulfani sendiri tidak bisa mengendalikan dump truck yang ia kendarai, dan menabrak 2 unit dump truck dan 1 unit mobil dutro yang memuat karyawan.
Akibatnya, 11 orang karyawan mengalami luka-luka, namun 5 diantaranya mengalami luka parah, sehingga rencananya akan dirujuk ke RSUD Chasan Boesoirie Ternate. Sementara 6 korban lainnya ditangani tim medis di klinik perusahan.*