Kamis, 28 September 2023

Pelabuhan Kelas II Babang Siap Melayani Kapal Tol Laut

Foto bersama usai kunjungan di Pelabuhan Babang | Foto : Udi/Malut Kaidah

HALSEL, KAIDAH MALUT – Kasubdit Lalulintas dan Angkutan Laut Khusus dan Usaha Jasa Direktorat Angkutan Laut Ditjen Hubla Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, Capten Bharto meninjau Pelabuhan Kelas II Babang, Senin, 13 Desember 2021.

Kunjungan ini untuk mengecek kesiapan pelabuhan Babang, sebagai pelabuhan persinggahan Kapal tol laut.

Bharto menyebutkan, kapal tol laut hanya bisa memuat barang pokok penting (Bapokting).

“Sehingga tidak sembarangan barang bisa diangkut kapal tol laut,” ujarnya.

Hadirnya kapal tol laut, agar bisa menghubungkan wilayah-wilayah kepulauan, terutama daerah terluar, terpencil, dan tertinggal agar bisa berkembang. Olehnya itu, pelabuhan-pepabuhan singgah kapal tol laut itu, diharapkan dapat teroptimalkan.

Sebab, lanjut dia, keinginan Pemerintah agar memajukan ekonomi di daerah-daerah.

“Biaya pemuatannya juga paling murah. Kalau biasanya menggunakan kapal reguler kisarannya sampai Rp27 juta, maka tol laut bisa setengah dari harga reguler. Ini untuk pemuatan dari Surabaya ke Babang. Tapi kalau muatan balik, bisa setengah dari biaya muatan datang/dari Surabaya,” jelasnya.

Ia berharap kehadiran kapal tol laut ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh pelaku usaha, masyarakat, terutama Pemerintah.

“Pemerintah daerah harus menjembatani pelaku-pelaku usaha yang kecil ini, agar layanan tol laut bisa dimanfaatkan dengan baik,” harap Bharto.

Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas II Babang, Rosihan Gamtjim, menyampaikan, sosialisasi terkait tol laut sudah dua kali dilakukan.

Kata dia, hadirnya kapal tol laut barang kemasan kontainer di Halmahera Selatan (Halsel) ini, merupakan upaya dan kerjasama yang baik antara Pemerintah daerah (Pemda) Halsel, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara dan Kantor UPP Kelas II Babang.

“Saya berharap kehadiran kapal tol laut ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat, maupun pelaku usaha di Halmahera Selatan,” harapnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Halmahera Selatan, Saiful Turuy mengatakan, dengan disetujuinya penambahan pelabuhan singgah kapal tol laut di Halmahera Selatan, maka ini juga merupakan suatu kebanggan bagi Pemda Halsel.

“Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Selatan menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Kementerian Perhubungan,” ucap Saiful.