Senin, 25 November 2024

Jelang Lebaran, Wali Kota Ternate dan Forkopimda Tinjau Pasar

Wali Kota Ternate dan stakeholder meninjau kembali ketersediaan stok pangan di salah satu toko (Foto: Rian/Kaidahmalut)

TERNATE, KAIDAH MALUT – Pemerintah Kota Ternate memastikan penyediaan sembako di sejumlah pasar modern di Ternate, Maluku Utara agar tetap tersedia.

Wali Kota yang turun langsung meninjau bersama Forkopimda Ternate.

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman usai meninjau salah satu ritel modern di Ternate mengatakan, kunjungannya merupakan peninjauan kembali.

Menurut Tauhid, ada pun penyediaan sembako itu seiring dengan kenaikan harga yang tidak terlalu signifikan.

“Jadi stok tidak masalah dan tersedia. Harga pun demikian, tidak terlalu meningkat secara signifikan,” kata Tauhid, Selasa, 11 April 2023.

“Yang terpenting saat ini kita juga terus mendorong agar setiap distributor tetap menyediakan kebutuhan yang diinginkan masyarakat,” sambungnya.

Ketersediaan daging dan telur juga dipastikan aman hingga Lebaran mendatang.

“Bahkan saat dekat lebaran nanti kebutuhan seperti daging, telur, itu memang meningkat. Tetapi sudah disiasati Insya Allah ketersediannya tetap ada,” tambah Tauhid. (*)