Selasa, 26 November 2024

Komunitas England Squad Malut Gelar Dialog Bahas Sampah dan Air Bersih

Komunitas Squad England Malut dan 3 pemateri (Foto: Edo Huka/Istimewa)

TERNATE, KAIDAH MALUT – Komunitas England Squad Maluku Utara di Kota Ternate menggelar dialog terbuka, bersama Pemerintah Kota Ternate.

Dialog berlangsung di Kedai Kopi Sabeba, Kelurahan Takoma, Ternate Tengah, Maluku Utara, Jumat, 07 April 2023.

Dengan mengusung tema “Polemik Sampah dan Air Bersih di Kota Ternate”, diskusi umum itu menghadirkan tiga pemateri.

Mereka yang hadir di antaranya Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Rizal Marsaoly, Plt Dirut PAM Ake Gaale Muhammad Syafei dan Kabid PPKL DLH Syarif Tjan.

Komunitas ini adalah kumpulan fans fanatik timnas Inggris, yang terbentuk sejak piala dunia 2022 lalu, yang dinahkodai oleh Ratika David dan Sekretaris Yunita Kadir.

Acara yang dipandu oleh Ikram Salim itu.

Kegiatan ini membahas sejumlah persoalan air bersih dan penanganan sampah, yang selama ini terjadi di Kota Ternate.

Rizal memaparkan, dua isu tersebut merupakan hal penting didiskusikan.

Ini mengingat persoalan tersebut, bukan hanya pekerjaan pemerintah tetapi membutuhkan kolaborasi, bersama stakeholder dan seluruh lapisan masyarakat.

Rizal juga menyebutkan, bahwa sejak tahun 2012 lalu polemik ini tidak bisa terselesaikan.

Olehnya itu, di era kepemimpinan Tauhid Soleman dan Jasri Usman inilah, terus digalakan untuk mencapai target.

Bahkan, kedua isu krusial itu berani dimasukkan dalam 14 program prioritas dan 8 visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ternate saat ini.

“Penanganan sampah di Ternate tidak serta merta hanya pemerintah, namun ini menjadi tanggung jawab kita bersama, sehingga apa yang menjadi visi misi Wali Kota Ternate bisa diwujudkan,” kata Rizal.

Sebanyak 50 unit armada pengangkut sampah jenis motor viar pun, telah dibagikan di 3 kecamatan di Kota Ternate.

Perlu diketahui, bahwa Pemkot Ternate telah menggelontorkan miliaran rupiah untuk menangani sampah.