Selasa, 26 November 2024

Mulai Besok Tarif Angkot di Ternate Naik, Begini Rinciannya

Ilustrasi Angkutan Umum | Foto : Istimewa/Kaidahmalut

TERNATE, KAIDAH MALUT – Pasca naiknya harga BBM secara nasional beberapa hari lalu, Pemerintah Kota Ternate, akhirnya menaikan tarif angkutan kota (angkot) bagi umum dan mahasiswa/pelajar.

Naiknya tarif angkot terhitung mulai Rabu, 07 September 2022 besok.

Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ternate, Mochtar Hasyim saat dikonfirmasi Selasa mengatakan, skema yang ditetapkan itu menggunakan skema penyesuaian tarif 30 persen.

Ia mencontohkan, untuk rute jadi Terminal-Kalumata jika sebelumnya tarif Rp7 ribu per orang, naik menjadi Rp9 ribu per orang.

“Selesai dengan Komisi I DPRD Kota Ternate tindaklanjuti pertemuan penyesuaian tarif, hari Minggu pekan kemarin dengan pengurus Ikatan Solidaritas Sopir Angkutan Penumpang (ISSAP) dan Organisasi Angkutan Darat (Organda) terus perwakilan mahasiswa. Tadi lanjut dengan Komisi I sebelum Bagian Hukum hari ini masukan surat ke Wali Kota untuk ditandatangani,” kata Mochtar.

Ada tiga skema ekonomis yang ditawarkan yakni skema kenaikan tarif 25 persen, skema 30 persen dan skema dengan harga tertinggi 35 hingga 40 persen.

“Kalau skema ekonomis 25 persen, sopir angkot hanya bisa akses BBM berbahan pertalite, sementara kami semua belum bisa menjamin stok pertalite. Kalau kami ambil skema 35 persen dengan harga tertinggi atau 35-40 persen itu, kami berpikir daya beli masyarakat. Sehingga kami ambil 30 persen, supaya sopir juga bisa akses pertalite dan pertamax, kalau di skema menengah masyarakat juga bisa jangkau. Misalnya dari Rp7 ribu ke Rp9 ribu, sehingga harapannya di 30 persen ini antrian jangan terlalu panjang di beberapa titik SPBU,” terangnya.

Disisi lain, kata dia, kenaikan 30 persen ini juga agar sopir bisa akses pertamax, kalau sewaktu-waktu terjadi kelangkaan pertalite.

“Hari ini Bagian Hukum kasih masuk ke Wali Kota tanda tangan, dan besok sudah bisa dengan tarif baru. Bahkan tarif ini sudah disepakati DPRD, Pemkot, ISSAP dan Organda,” tambahnya.

Berikut rincian tarif baru untuk angkot di Kota Ternate :

Rute Terminal-Akehuda, untuk umum Rp9.000, bagi pelajar/mahasiswa Rp6.500

Rute Terminal-Tarau, bagi penumpang umum Rp9.000, dan bagi pelajar/mahasiswa Rp6.500

Rute Terminal-Moya/Tabahawa, umum Rp10.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Air Tege-Tege, umum Rp10.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Tanah Tinggi, umum Rp9.000, pelajar/mahasiswa Rp6.500

Rute Terminal-Jerbus, bagi penumpang umum Rp9.000, pelajar/mahasiswa Rp6.500

Terminal-Perumnas, umum Rp9.000, pelajar/mahasiswa Rp6.500

Rute Terminal-Ubo – Ubo, umum Rp9.000, dan pelajar/mahasiswa Rp6.500

Rute Terminal-Kalumata, umum Rp9.000, pelajar/mahasiswa Rp6.500

Rute Terminal-Jambula, umum Rp10.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Foramadiahi, umum Rp13.000, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Terminal-Rua/Kastela, umum Rp13.000, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Taduma, umum Rp14.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Togafo, umum Rp14.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Sulamadaha, umum Rp12.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Sasa, umum Rp10.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500

Rute Terminal-Jikomalamo, umum Rp14.500, pelajar/mahasiswa Rp7.500. (*)