HALSEL, KAIDAH MALUT – DPD KNPI Halmahera Selatan, Maluku Utara berencana menggelar hari ulang tahun (HUT) ke 49 tahun KNPI, pada 23 Juli 2022 mendatang.
“Jadi panitia ini yang melaksanakan sejumlah rangkaian kegiatan menyambut HUT ke 49 yang jatuh pada 23 Juli mendatang,” kata Sekretaris DPD KNPI, Tabrid S. Talib usai rapat pembentukan panitia di Bilqis Caffe Shop Labuha, Jumat, 27 Mei 2022.
Sejumlah rangkaian kegiatan telah dipersiapkan oleh panitia. Diantaranya, dialog kepemudaan, KNPI berkorban, KNPI Cup, penanaman seribu pohon, apel akbar pemuda dan malam keakraban pemuda.
Tabrid bilang, semua kegiatan akan dimulai pada awal bulan Juni nanti yang terpusat di Ibu Kota Labuha. Sementara untuk apel akbar akan diikuti oleh pemuda dari 249 Desa di Halsel.
“Rangkaian kegiatan ini di mulai awal bulan Juni sampai puncaknya tanggal 23 Juli. Jadi rangkaian kegiatan ini memakan waktu kurang lebih dua bulan,” jelas Tabrid.
Pada perayaan kali ini, DPD KNPI Halsel berupaya untuk menghadirkan Ketua Umum KNPI, Muhammad Riyano Panjaitan serta pengurus DPP, DPD KNPI Malut.
“Sesuai visi misi Ketua Umum, bahwa pemuda harus tampil sebagai pemuda yang aktif entrepreneur. Oleh karena itu, kami di tingkat daerah juga menjemput itu dengan dilakukan dialog kepemudaan, terkait peran pemuda di dunia entrepreneur,” tutup Tabrid.*